Info seputar anime, komik, superhero, dan lain-lain yang berhubungan sama kartun. Disinilah tempatnya yang cocok untukmu.

5 Anime Terbaik Versi IMDB

Gak afdol rasanya kalau tidak membahas rating anime terbaik dengan sistem yang lebih mumpuni. Hehe, kemarin-kemarinkan sudah membahas berbagai macam anime dari yang petualangan sampai yang dari dunia gamenya. Sekarang aku ingin membahas seputar anime yang ratingnya menurut website film internasional. Sehingga benar-benar direkomendasikan untuk kamu tonton. Nanti aku beri linknya langsung menuju rating animenya kok. Simak terus ya di blog review anime terbaik ini.

Hunter X hunter 9.1/10

Salah satu yang pernah kubahas di blog ini adalah anime action terbaik menurutku. Kenapa? Dari segi cerita yang menarik, dari segi cerita yang cukup kompleks tapi bisa dipahami. Lalu juga jalan cerita yang beragam serta tidak mudah ditebak. Berbagai musuhnya pun bisa berbeda-beda dan berkembang. Di anime ini sendiri tidak sedikit karakter-karakter berpengaruh dimatikan untuk mendapatkan greget penonton. Bahkan terkadang sangat mengejutkan. Seperti pada pertempuran ketua netero (ketuanya asosiasi hunter) kalah dengan manusia evolusi si raja semut. Bahkan dulunya rating anime ini pernah dibawah 8.0 nilainya. Karena sempat terhenti dan tidak selesai jalan ceritanya dan dibuat ulang di tahun 2011. Akhirnya mendapatkan nilai 9.1 dari skala 10. Memang kalah dengan animasi avatar korra. Tapi menurutku, itu bukan anime. Karena buatan Nikton. Anime khusus dari Jepang. Dari Amrik kita sebut kartun. Ingin tahu linknya? Sabar, nanti aku beri diakhir artikel ini.

Full Metal Alchemist 9.1/10


Serial anime yang satu ini tidak diragukan lagi mendapatkan rating tertinggi dalam IMDB. Mungkin banyak yang kecewa termasuk kamu kemanakah One Piece dan Naruto ditempatkan di IMDB. Sebenarnya banyak faktor yang mempengaruhi sebuah film atau anime mendapat posisi puncak di IMDB. Pertama jumlah yang merating. Fullmetal Alchemist ini sendiri kalau kamu tahu ada sekitar 30.000 orang yang merating sedangkan Hunter X Hunter sekitar 6000 orang saja. Walau sama-sama mendapatkan porsi rating tertinggi, tapi dari jumlah orang yang merating dapat dikatakan bahwa Fullmetal Alchemist masih lebih tinggi nilainya daripada Hunter X Hunter. Jadi kamu tidak akan kecewa menontoh Fullmetal Alchemist karena yang merekomendasikannya cukup banyak.

Coboy Bebop 9/10

Bisa dikatakan banyaknya kekecewaan semisal kualitas anime itu sendiri dari sisi animasinya atau berbedanya jalan cerita seharusnya yang telah dibuat dari manganya. Itulah beberapa alasan yang membuat anime Naruto menjadi turun. Belum lagi banyaknya serial Naruto atau side story seperti Naruto the movie yang ikut merusak rating anime aslinya. Kenapa? Karena akan banyak orang yang tergabung di IMDB menilai pembuat anime Naruto tidak serius. Oke. Berapa ratingnya? Sayang sekali di IMDB naruto hanya mendapatkan porsi 7.8 dari sekala 10 dan yang merating sekitar 30.000 orang. Kalau jauh dibandingkan Alchemist.
Tapi ini kan bagian cowboy bebop, kok bahas naruto? Hehe, agar kalian tahu fakta yang ada di dunia peratingan film dan anime. Tau gak kalau anime coboy bebop ini jauh lebih tinggi seharusnya ratingnya dari Alchemist. Anime ini mendapatkan porsi rating 9.0 dari skala 10 tapi yang merating hampir 40.000 orang. Haha, padahal anime ini termasuk anime terbaru loh. Sedangkan pendahulunya yang notabene jalan ceritanya sangat detail dan mendalam masih kalah. Jadi, tunggu apa lagi kalau tidak menontonnya, kamu bakal ketinggalan.

Death Note 9/10

 Salah satu yang tidak mengecewakan adalah anime death note. Dari manganya saja sudah bagus, idenya orisinal. Tidak membosankan, dan tidak terduga-duga. Salah satu favorit tapi aku tidak tahu ini masuk genre apa. Kenapa? Detektif bukan soalnya dia membunuh para penjahat. Jagoan bukan soalnya dia sedang dicari-cari polisi. Haha, serial animenya bagus, manganya bagus, sampai film perdananya yang diadaptasi untuk dibuat dengan karakter manusia asli juga bagus. Sangat malahan. Berbeda dengan film dragon ball (tepok jidat ancur gak karu-karuan), film avatar the legend of ang (ini sama aja, maksa banget filmnya). Jadi sangat bagus buat kamu yang pengen flashback nonton lagi nih. Ratingnya di IMDB sendiri mencapai angka 9.0 dari skala 10. Lalu yang merating berjumlah 70.000 orang. Waw! Keren... Bahkan alchemist, bebop, dan hunter saja kalah jauh jumlah peratingnya. Harusnya anime ini nomer 1 nih.

Attack On Titan 8.9/10

Terakhir adalah attack on titan. Kenapa sih anime ini termasuk rating yang tertinggi. Kalau dilihat-lihat anime ini cukup membuat gerah karena banyak hal-hal "menjijikkan" dan terlalu sadis untuk sekelas anime action yang bisa ditonton remaja. Soalnya menyerang bagian-bagian vital manusia, darah dimana-mana, wah, pokoknya action yang kompleks deh. Di IMDB sendiri ratingnya cuma 8.9 dari skala 10. Seharusnya One Piece juga masuk 5 besar. Ratingnya sama dengan Attack on Titan. Sayangnya jumlah orang yang memberikan rating kalah jauh. Di serial anime Attack On Titan jumlah peratingnya 36000an. Sedangkan di anime One Piece cuma 27000an.
Nah, kamu juga ingin bereksplorasi di IMDB? Semisal mencari anime terbaik tidak hanya dari segi ratingnya saja. Semisal dari segi jumlah orang yang ngevote, tahun pembuatan, dirilisnya, dan lain-lain? Langsung klik link berikut ini IMDB RATING ANIME. Selamat bereksplorasi ya kawan.
Facebook Twitter Google+
 
Back To Top